Alamat PT Uni-Charm Indonesia

Alamat Lengkap Serta Company Profile PT Uni-Charm Indonesia

PT Uni-Charm Indonesia

Alamat PT Uni-Charm Indonesia
  • Address 1 : Kawasan KIIC Jln. Maligi VI Blok 4-7, Teluk Jambe, Karawang, Jawa Barat, Postal Code 41361, Indonesia. 
  • Address 2 : Kawasan Industri KIIC Jl. Permata Raya Lot D 2B, Teluk Jambe, Karawang, Postal Code 41361
  • Address 3 : Kawasan Industri NIP (Ngoro Industrial Park) Blok D2-1, Ds. Lolawang, Ngoro - Mojokerto, Postal Code 61385
  • Address 4 : Office : Sinar Mas Land Plaza Menara 2, Lt. 12 No. 1206 Jl. MH. Thamrin No. 51, Jakarta, Postal Code 
  • Website : "www.unicharm.co.id"
  • Facebook Fan Page : -
  • Bidang Industry : Consumer Goods / FMCG
  • Total Karyawan : 2001-5000 Karyawan
  • Jam Kerja : Office : Senin - Jum'at, Operational : Shift
  • Seragam Kerja : Office :Bisnis, Operational : Factory uniform
  • Benefits : -
  • Tlpn : (021) 89119601
Maps PT Uni-Charm Indonesia
Maps PT Uni-Charm Indonesia

Profil Perusahaan :

PT. Unicharm Indonesia adalah salah satu perusahaan yang terbesar dan menjadi produsenpaling stabil dalam produk cunsumer goods (barang konsumsi)  di Indonesia yang berfokus pada perawatan bayi, perawatan feminin, dan produk perawatan kesehatan. Merk terkenal dari produk PT. Unicharm Indonesia adalah Mamy Poko, Charm, dan Lifree.

Karena pertumbuhan kami berkembang pesat, saat ini kami sedang mencari segera banyak posisi dan orang potensial terutama yang berpengalaman di Industri Customer Goods ditempatkan dan dilatih sebagai pemimpin berikutnya di perusahaan kami.

Sebagai perusahaan yang mendukung pikiran yang sehat dan tubuh pada semua orang. Kami ingin semua orang hidup, hidup bahagia sehat dari hari mereka datang ke dalam dunia. Untuk mencapai impian kami, kami menawarkan produk dan layanan untuk semua generasi menggunakan teknologi kami telah mengembangkan di bidang kain non-tenun dan bahan penyerap. Saat ini, kami bercita-cita untuk meningkatkan kepuasan pelanggan melalui pengembangan produk-produk berkualitas tinggi dan kegiatan pemasaran di lima segmen bisnis: bayi dan penitipan anak, perawatan feminin, dan perawatan kesehatan.

Kami berusaha memajukan manajemen perusahaan yang benar yang menyatukan pencapaian tanggung jawab sosial dan kebahagiaan karyawan, serta perkembangan pertumbuhan perusahaan PT Uni Charm pada tahun 1974.
Perusahaan kita ,dengan selalu menciptakan produk dan pelayanan terbaik, serta dengan memperluas pasaran internasional, memberikan sumbangan bagi perwujudan kehidupan manusia yang berkelimpahan. Perusahaan mengusahakan dengan sungguh pengelolaan perusahaan yang benar, yaitu yang menyatukan kemajuan dan perkembangan bisinis, kebahagiaan karyawan dan pemenuhan tanggung jawab kemasyarakatan. Dengan mengutamakan semangat kemandirian, meninggikan panji-panji Lima Semangat dengan berdasarkan kejujuran dan keharmonisan untuk membuahkan hasil kerjasama seluruh karyawan.

Tekad dan Janji, dan Prinsip Tindakan Perusahaan
  • Janji kepada konsumen
Kami berjanji untuk mendapat dukungan nomor 1 dengan selalu mencurahkan seluruh tenaga kami.
  • Janji kepada Pemegang Saham
Kami berjanji untuk mewujudkan pengembangan profit terbaik di dunia usaha.
  • Janji kepada Mitra Bisnis
Kami berjanji dengan menjaga hubungan yang adil dan wajar, saling mewujudkan pertumbuhan yang sehat.
  • Janji kepada Karyawan
Kami berjanji memberikan rasa percaya diri dan rasa bangga kepada setiap karyawan dengan cara mewujudkan kebahagiaan karyawan beserta keluarganya.
  • Janji kepada Masyarakat
Kami berjanji melalui seluruh kegiatan perusahaan akan membantu terwujudnya kepuasan moral dan ekonomi, baik bagi semua orang yang terlibat di dalamnya maupun seluruh masyarakat.

"Lima Semangat Kita" dan Prinsip Tindakan Perusahaan.
  1. Kreasi dan Inovasi : Kami menghargai penciptaan nilai-nila baru terhadap masyarakat dan selalu mempunyai tekad untuk membuat perubahan.
  2. Ownership : Kami mewarisi semangat perintis, berusahan memecahkan dan menciptakan topik dengan pandangan yang menyeluruh demi pencapaian target manajemen,
  3. Challengership : Kami tidak takut gagal, percaya akan tantangan terhadap kemungkinan tanpa batas, selalu memperbaharui kemampuan sendiri dan membawa sikap proaktif.
  4. Leadership : Kami akan menjadi pemimpin yang mampu memastikan jalan yang harus ditempuh organisasi dan menggerakkan orang dengan kemauan sendiri.
  5. Fair Play : Kami melaksanakan kegiatan perusahaan secara adil yang menggabungkan antara semangat menghormati kemanusiaan dan rasa etika yang tinggi.
Pedoman Tindakan Uni Charm Group.

Pedoman Tindakan adalah sesuatu yang menunjukkan bagaimana cara bertindak yang baik untuk mempraktekkan Prinsip Tindakan dan Dasar Perusahaan. Karyawan memakai sebagai petunjuk untuk mengambil tindakan dan membuat keputusan dalam pekerjaan sehari-hari.

3 DNA

Unicharm Corporation didirikan pada tahun 1961dengan modal 3 juta yen dan 24 karyawan di area Kawanoe provinsi Ehime (saat ini area Chuo, Shikoku)

Sekarang karyawan UCI Group sebanyak 6.000 orang lebih dan bidang kegiatannya tidak terbatas di Jepang, tapi menyebar ke seluruh dunia seperti Eropa dan Timur Tengah dengan Asia sebagai pusatnya.

Di dalam transisi seperti ini, di Uni Charm dipelihara semangat dan budaya perusahaan yang disebut dengan "3 DNA" yang diwariskan tanpa putus mulai dari awal berdirinya perusahaan.

Tiga DNA ini merupakan nilai-nilai perusahaan yang menopang tulang punggung kegiatan Uni Charm, dan nilai-nilai bersama yang dimiliki mulai dari top manajemen sampai setiap karyawan
  • Dengan Terus Menerus Melayani Sehingga Menjadi Nomor 1.
Dengan selalu berusaha memberikan kepuasan yang terbaik, kita dapat menjadi no.1.
Juga perlu terus menciptakan kepuasan yang belum pernah dibuat oleh siapapun sebagai tanggung jawab Number One. Untuk itu perlu terus berbuat yang terbaik dengan menggabungkan seluruh akal dan tenaga seluruh karyawan.
  • Teori Bila Berubah Akan Bernilai
Justru karena perubahan, maka lahirlah Nilai Baru.
Dengan mengubah diri sendiri, berarti kita sendiri berkembang. Sebagai hasilnya, prestasi kita meningkat. Harus memperbaiki perubahan sampai ke level yang menciptakan nilai baru.
  • Teori Penyebab Ada Pada Diri Sendiri
Tanggung jawab dan penyebab perkara ada pada diri sendiri.
Senantiasa mendengarkan perkataan orang dengan tulus, andaikata timbul masalah, cari penyebab pada kelemahan sendiri dan tidak mengalihkan tanggung jawab kepada yang lain. Dengan mencari penyebab pada diri sendiri, kita dapat mengambil hikmah dari belajar pada kegagalan sehingga bisa berkembang.

0 Response to "Alamat PT Uni-Charm Indonesia"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel